Sabtu, 19 November 2011

 
 
‎"Haqiqotnya, segala sesuatu itu milik Allah, manusia tak punya apa-apa", kata Mbah Kiyai Misbah Mustofa rahimahullah, Bangilan, "tapi Allah menetapkan syari'at tentang haq adami. Maka nyolong itu haram dan maling harus dihukum".

"Haqiqot dan syari'at harus senantiasa dihayati bersamaan", kata Mbah Misbah lagi, "Kita mengerjakan sholat karena ta'at pada syari'at, dan pada saat yang sama kita bersyukur bahwa kita mampu mengerjakan sholat berkat pertolongan Allah juga, karena haqiqotnya: Allah yang menggerakkan jiwa-raga kita".

"Saya bingung, Mbah".

"Cari mursyid yang bisa menuntunmu dengan thoriqoh, yaitu metode dan disiplin laku lahir-batin untuk menghilangkan kebingunganmu, menghilangkan malasmu dan mencapai pengetahuan yang tak terkatakan".

"Bagaimana kalau saya ikut panjenengan saja?"

"Kamu nggak bakalan kuat! Cari mursyid yang enteng-enteng saja. Sudah! Pulang sana!"

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More